Detail Berita

Forum Konsultasi Publik Ranwal RKPD Kabupaten Malang Tahun 2023

Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) merupakan penjabaran dari RPJMD yang memuat rancangan kerangka ekonomi Daerah, prioritas pembangunan Daerah, serta rencana kerja dan pendanaan untuk jangka waktu 1 (satu) tahun. RKPD disusun dengan berpedoman pada Rencana Kerja Pemerintah dan program strategis nasional yang ditetapkan oleh Pemerintah Pusat. Sebagai dokumen rencana tahunan daerah, RKPD mempunyai kedudukan yang strategis dalam penyelenggaraan Pemerintahan Daerah.

Pada hari Senin (21/02), Bupati Malang, HM Sanusi, secara langsung membuka pelaksanaan kegiatan Forum Konsultasi Publik Rancangan Awal RKPD Kabupaten Malang Tahun 2023 di Hotel Harris and Convention Malang. Acara tersebut dihadiri oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Malang, Ketua DPRD Kabupaten Malang, serta OPD di Kabupaten Malang termasuk dari Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Cipta Karya Kabupaten Malang.

Berita Lain