Detail Berita

Bimtek Penyusunan Masterplan Smart City Tahap IV Hari Pertama

Smart City merupakan upaya-upaya inovatif yang dilakukan ekosistem kota dalam mengatasi berbagai persoalan dan meningkatkan kualitas hidup manusia dan komunitas setempat. Dalam membangun kota pintar ada enam pilar yang harus diperhatikan, yaitu: smart governance, smart society, smart living, smart economy, smart environment, dan smart branding.

Pada hari Senin (15/11), Staf Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Cipta Karya (DPKPCK) Kabupaten Malang, menghadiri Bimbingan Teknis Penyusunan Masterplan Smart City Tahap IV Kawasan Pariwisata Prioritas Nasional Bromo Tengger Semeru Hari Pertama, bertempat di Tychi Hotel Jl. Jaksa Agung Suprapto No. 17, Malang. Pada rapat lanjutan ini, membahas mengenai evaluasi hasil masing-masing OPD yang telah terangkum di draft buku II tentang Smart City yang disusun oleh Tenaga Ahli Kominfo.

Berita Lain