Detail Berita

Uitzet Rehabilitasi Gedung Dispendukcapil Dengan Kontraktor Pelaksana Bersama Tim Probity Audit Inspektorat

Uitzet atau biasa disebut juga "esset" adalah pekerjaan persiapan sebelum sebuah proyek dimulai, yang di dalamnya dilakukan pengukuran ulang lapangan yang dilakukan pada tahap awal suatu pekerjaan pada bidang / area tertentu. Biasanya pekerjaan uitzet ini dilakukan bersama-sama oleh pihak penyedia dengan pihak pemberi pekerjaan untuk menyamakan persepsi antara gambar perencanaan dengan lokasi yang akan dikerjakan penyedia.

Pada Jumat (23/09), Staf Bidang Penataan Ruang dan Penataan Bangunan Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Cipta Karya Kabupaten Malang melakukan Uitzet kegiatan rehabilitasi gedung Dispenduk Capil dengan kontraktor pelaksana. Pada kegiatan ini hadir juga Tim Probity Audit dari Inspektorat Daerah Kabupaten Malang sebagai pengawas independent.

Berita Lain