menghadiri acara Asistensi Penguatan Implementasi SAKIP dan RB
SAKIP adalah Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintahan, dimana sistem ini merupakan integrasi dari sistem perencanaan, sistem penganggaran dan sistem pelaporan kinerja, yang selaras dengan pelaksanaan sistem akuntabilitas keuangan. Penyelenggaraan SAKIP meliputi: (a) rencana strategis; (b) perjanjian kinerja; (c) pengukuran Kinerja; (d) pengelolaan data kinerja; (e) pelaporan kinerja; dan (f) reviu dan evaluasi capaian kinerja.
Pada hari Rabu (17/05) Sekretaris Dinas Perumahan Kawasan Permukiman dan Cipta Karya Kabupaten Malang menghadiri acara Asistensi Penguatan Implementasi SAKIP dan RB oleh Kemenpan dan RB. Kegiatan tersebut dilaksanakan Hotel Radho Syariah Malang Jl. Raya Sengkaling No.137, Sengkaling, Mulyoagung, Kecamatan Dau. Pada kesempatan ini perwakilan dari kemenpan menyampaikan beberapa rekomendasi hasil evaluasi SAKIP Pemerintah Kabupaten Malang diantaranya perlunya review terhadap pohon kinerja dan cascading, membuat indikator kinerja yang memenuhi kriteria SMART.