Detail Berita

Mendampingi bapak bupati malang dalam rangka peninjauan lokasi jembatan terdampak banjir di wilayah karangploso

Banjir bandang menerjang Desa Sumberbrantas, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu, Malang, Jawa Timur hingga Kamis (4/11) sore. Pantauan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) setempat banjir terjadi di dua titik sejak pukul 15:15 WIB. Dampak banjir bandang merusak sejumlah fasilitas, salah satunya jembatan penyeberangan di kawasan Sengkaling, Kabupaten Malang, Jawa Timur. 

Jembatan tersebut biasanya digunakan warga sebagai jalan pintas, menghubungkan Kecamatan Dau dengan Kecamatan Karangploso, Kabupaten Malang. Jembatan itu hancur usai diterjang luapan Sungai Brantas. Tidak ada korban akibat peristiwa tersebut, lantaran jembatan sempat ditutup. Pada hari Jumat (5/11), Plt. Kepala Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Cipta Karya (DPKPCK) Kabupaten Malang, Khairul Isnaidi Kusuma, ST., MT. mendampingi bapak Bupati Malang dalam rangka peninjauan lokasi jembatan terdampak banjir di wilayah karangploso (DAM belakang wisata sengkaling).

Berita Lain