Detail Berita

Bung Tomo

Sutomo, salah seorang pahlawan nasional dari jawa lahir di Surabaya Provinsi Jawa Timur pada tanggal 3 Oktober 1920 dan meninggal di Padang Arafah negara Arab Saudi pada tanggal 7 Oktober 1981 di usia 61 tahun. Kita mengenalnya dengan sapaan akrab oleh rakyat sebagai Bung Tomo. Bung Tomo merupakan pahlawan yang terkenal karena jasanya ketika mempertahankan kemerdekaan dalam memotivasi semangat rakyat untuk melawan kembalinya penjajahan Belanda dengan bantuan tentara NICA.

Perlawanan ini berakhir dengan penyebab pertempuran surabaya 10 November 1945 dan hingga kini pertempuran ini diperingati sebagai Hari Pahlawan. Gelar pahlawan nasional diberikan ke Bung Tomo pada era pemerintahan Susilo Bambang Yudhoyono, tepatnya pada peringatan Hari Pahlawan tanggal 10 November 2008.

Berita Lain