Detail Berita

Kegiatan Evaluasi Akhir Program KOTAKU Provinsi Jawa Timur

Program Kota Tanpa Kumuh (Kotaku) adalah satu dari sejumlah upaya strategis Direktorat Jenderal Cipta Karya Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat. Program ini bertujuan untuk mempercepat penanganan permukiman kumuh di Indonesia dan mendukung Gerakan 100-0-100, yaitu 100 persen akses universal air minum, 0 persen permukiman kumuh, dan 100 persen akses sanitasi layak.

Sehubungan telah selesainya pelaksanaan Program KOTAKU yang meliputi kegiatan Bantuan Pemerintah untuk Masyarakat (BPM) Reguler, Cash For Work (CFW) dan DFAT di Provinsi Jawa Timur Tahun Anggaran 2021 maka pada hari Senin – Rabu / 8 – 10 November 2021, dilaksanakan kegiatan Evaluasi Akhir Program Kota Tanpa Kumuh (KOTAKU) Provinsi Jawa Timur Tahun Anggaran 2021. Acara ini dilaksanakan di Grand Mercure,  Jl. Raden Panji Suroso No. 7 Malang dan dihadiri oleh Kepala Bidang Permukiman, Hasan Biyanto, S.Sos, M.Ling, Kasi Prasarana Lingkungan beserta Askot Mandiri Kabupaten Malang, Lulut Handayani.

Berita Lain