Detail Berita

Rapat Koordinasi terkait Proyek Strategis Kabupaten Malang TA 2023

Proyek Strategis Nasional (disingkat PSN) adalah proyek-proyek infrastruktur Indonesia pada masa pemerintahan Presiden Joko Widodo yang dianggap strategis dalam meningkatkan pertumbuhan ekonomi, pemerataan pembangunan, kesejahteraan masyarakat, dan pembangunan di daerah. Proyek Strategis Nasional diharuskan memenuhi unsur kriteria dasar, kriteria strategis, dan kriteria operasional.

Unsur kriteria dasarnya adalah kesesuaian dengan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional/Daerah dan rencana strategis sektor infrastruktur, serta memiliki kesesuaian dengan Rencana Tata Ruang dan Wilayah sepanjang tidak mengubah Ruang Terbuka Hijau. Kriteria strategis mengacu kepada manfaat proyek tersebut terhadap perekonomian, kesejahteraan sosial, pertahanan, keamanan nasional, serta konektivitas dan keragaman distribusi antar pulau.

Pada hari Jumat (24/03), Dinas Perumahan Kawasan Permukiman dan Cipta Karya (DPKPCK) Kabupaten Malang, menghadiri Rapat Koordinasi terkait Proyek Strategis Kabupaten Malang TA 2023 yang dipimpin oleh Bapak Sekretaris Daerah Kabupaten Malang, Dr. Ir. Wahyu Hidayat, MM. Rapat tersebut dilaksanakan di Ruang Rapat Anusapati.

Berita Lain