Selamat Hari Pohon Sedunia 2021
Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Cipta Karya (DPKPCK) Kabupaten Malang mengucapkan:
“Selamat Hari Pohon Sedunia 2021”
Tujuan diadakannya Hari Pohon Sedunia adalah untuk mengingat dan menghormati jasa dari J. Sterling Morton, kelahiran 22 April 1832, seorang pecinta alam dari Amerika Serikat yang sepanjang hidupnya, sangat aktif mengkampanyekan gerakan menanam pohon. Kegigihan seorang Morton ini didasari karena adanya makhluk hidup di bumi yang membutuhkan kontribusi pohon sebagai penunjang kehidupan.
Menurut World Economic Forum, pohon merupakan teknologi paling hemat biaya dan terbaik untuk penyerapan dan penyimpanan karbon. Mengingat adanya pemanasan global, mencegah bencana alam, dan melindungi tempat makhluk di dunia, gerakan Hari Pohon Sedunia ini digelar dan diperingati. Hari peringatan pohon sedunia juga untuk mengingatkan manusia akan pentingnya pohon sebagai makhluk hidup.