Seminar Hasil Roadmap SIDa Kabupaten Malang
Pada hari Rabu (08/12), Badan Penelitian dan Pengembangan Kabupaten Malang melaksanakan Seminar Hasil Roadmap Sistem Inovasi Daerah (SIDa) Pengembangan Agro Ekowisata Ponco Wismo Jatu Plus dan Pengembangan Sistem Inovasi Daerah Agribis Berbasis Ekowisata. Acara ini bertempat di Ruang Rapat Anusapati Lt.2 Malang, Jl. Merdeka Timur No. 3 Malang dan dihadiri oleh beberapa OPD terkait, termasuk dari Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Cipta Karya (DPKPCK) Kabupaten Malang.
Tujuan Pengembangan SIDa sendiri adalah mengembangkan kerangka Kawasan Inovatif Terintegrasi (Ponco-Wismo-Jatu-Plus) yang dapat mendorong hilirisasi klaster industri dalam mendukung SIDa Agro Ekowisata Kabupaten Malang dan mengoptimalkan keterlibatan peran pihak terkait untuk memperkuat hilirisasi klaster industri Kabupaten Malang melalui penguatan kelembagaan koperasi. Dengan tersusunnya Roadmap SIDa ini diharapkan dapat mempercepat pertumbuhan ekonomi dan daya saing daerah, terjadi keterpaduan klaster industri dengan kerangka Kawasan terintegrasi Ponco-Wismo-Jatu Plus dalam mendukung SIDa Agro Ekowisata Kabupaten Malang.